INFO SEPUTAR PERKEMI CABANG KOTA TARAKAN Headline Animator

rss

Selasa, 31 Agustus 2010

SEMBILAN KENSHI DISERAHKAN KE PENGPROV





Sembilan nama kenshi (atlet kempo) diserahkan ke Pengurus Provinsi (Pengprov) Persaudaraan Beladiri Kempo Seluruh Indonesia (Perkemi) Jateng. Pasalnya, mereka dianggap membandel karena tidak mengikuti TC menjelang Kejuaraan Kempo Best Of The Best dan Kejurda Yunior di Student Center UNS, 24-26 September mendatang.
"Kami sudah kehabisan akal menghadapi mereka. Terpaksa sebagai langkah terakhir, nama-nama mereka kami serahkan ke pengprov. Nanti biar pengprov yang bertindak," kata Ketua Pengurus Kota (Pengkot) Perkemi Surakarta Anton Bruri, Senin (30/8).
Kesembilan nama atlet kempo itu, sebut Anton, adalah Roos W, Lisa Puji, Budi Christian, Donny Andryawan, Andang Windu, Tri "Jarot" Wahyudi, Galih Utomo, Muhammad Rudyanto, dan Galih. Sejatinya pengkot sudah bersikap sabar dan memberikan waktu hingga Minggu (29/8) lalu kepada sembilan atlet tersebut untuk menyatakan dan menyerahkan surat kesanggupan mengikuti TC.
Tapi sayangnya hingga batas waktu terakhir, kesembilan atlet tersebut tetap tidak memberikan konfirmasi kesanggupan. "Khusus empat atlet seperti Jarot, Galih, Muhammad Rudyanto, dan Donny Andryawan sebetulnya sempat datang memberikan klarifikasi. Tapi terbatas pernyataan lisan untuk ikut TC, padahal kami juga butuh surat kesanggupan TC dari mereka," paparnya.
Terkait apakah kesembilan atlet tersebut akan dicoret atau tidak, Anton kembali menegaskan bahwa itu menjadi wewenang Pengrov. Dengan adanya sembilan nama kenshi diserahkan ke provinsi, praktis TC untuk atlet kempo senior hanya diikuti lima atlet saja. Kelimanya yakni Halim Oky Zulkarnain, I Fourir Subahagia Arta, Adek Pratama, Govinda Yunas P, dan Nicholas Kesa Mandaputra
Ditambahkan Anton, pelaksanaan TC sendiri langsung diampu oleh tiga pelatih dari pengprov. Ketiga pelatih tersebut yakni Zulkifli Nasution (koordinator pelatih) yang dibantu dua pelatih lainnya, Tri Purnomo dan Medy Triharyana.
“Untuk Tri Purnomo akan menangani atlet-atlet yunior sedankan Zulkifli dan Medy untuk atlet Best of The Best,” pungkasnya.
(Gading Persada/CN26) 



SUMBER KUTIPAN (kecuali gambar) : SUARAMERDEKA.COM


0 komentar:

CETAK

Print halaman ini Print halaman ini Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

POSTING INFO TERBARU

FACEBOOK FANS

 

POPULER

TOTAL TAYANGAN

JUMLAH KUNJUNGAN